Apel Batu

Apel Batu
Apel Batu
Tampilkan postingan dengan label bumbu. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label bumbu. Tampilkan semua postingan

Jumat, 02 Januari 2015

Bumbu Kuah Ikan

Bumbu Kuah Ikan ini sudah dirangkai sedemikian rupa, kita tinggal mengolahnya saja menjadi sebuah masakan lezat. Bumbu ini dijual di sebuah pasar di Papua. Saya sangat beruntung bisa jalan-jalan di pasar ini dan mengambil gambar Bumbu Kuah Ikan.
Ikan yang diperlukan adalah ikan segar laut. Jika tidak ada anda bisa menggunakan ikan tongkol masak atau pindang, dan atau ikan air tawar. Haluskan bawang putih, bawang merah dan kunyit, lalu masukkan ke dalam air yang mendidih. Masukkan pula tomat, cabe dan air jeruk nipis. Masukkan pula daun kemangi dan sereh kalau suka. Setelah mendidih, masukkan ikannya. Hidangkan dengan Papeda/Lapurung/Sinonggi

Senin, 16 Desember 2013

Tomat IBT

Entah kenapa tomat di Pulau Buru Ambon berbentuk seperti ini. Bentuknya mirip belimbing. Tomat ini pula saya temukan di pasar Tanru Teddong, Sidrap (Sidenreng Rappang) Sulawesi Selatan. Apakah karena tekstur tanah yang serupa hingga membuat tomat berbentuk sama, atau memang tomat ini adalah salah satu varian dari tomat-tomat yang ada. Tapi penting saya ungkapkan hal ini bahwa tomat ini berasa manis dan tidak terlalu banyak biji. Di Buru maupun di Sidrap SULSEL, tomat ini diolah pada sebuah kuliner khas yang serupa yaitu sambal Colo-colo (Ambon) dan sambal Dabu-dabu (SULSEL). Keistimewaan dua macam sambal yang serupa ini adalah bahan-bahan sambal berupa bawang merah, tomat dan cabe dipotong-potong saja dalam irisan tipis. Kemudian dicampurkan dengan air jeruk lokal. Kalau di Ambon yang dipergunakan adalah lemon Cui, atau lemon cina. Dan di Sidrap dipergunakan jeruk nipis. Tambahan sedikit garam dan air jelantah (minyak masak). Bila suka kadang ditambahkan sesendok kecap. Sambal dengan tomat IBT ini sedap disajikan bersama ikan bakar

Rabu, 04 April 2012

Ikan Segar

Apabila anda hendak mengolah ikan segar, apapun itu ikannya..Cuci bersih ikan, potong-potong sesuai selera. Kemudian Campurkan ke dalamnya air jeruk nipis dan garam. Apabila ada rencana untuk digoreng, maka anda bisa tambahkan bumbu-bumbu sesuai selera keluarga. Misalnya kunyit, jahe, ketumbar dan bawang putih. Dengan mencampurkan air jeruk dan garam akan menambahkan kesegaran ikan lebih lama.

Selasa, 26 April 2011

Perkedel Tahu

Kentang memang enak dibikin perkedel namun perkedel tahu dengan campuran mi ini lebih menantang, anak2 suka dan terutama lebih murah ketimbang kentang kan..
Bumbu yang dipakai di perkedel tahu ini adalah bumbu gule. Gunakan sebutir telur agar tahu terikat cukup erat saat digoreng. Selamat mencoba.